Si Cantik Pulau Lengkuas, Kabupaten Belitung

Jika Anda mengunjungi Pulau Belitung, jangan lupa berkunjung ke Pulau Lengkuas. Pulau Lengkuas adalah salah satu destinasi utama pariwisata di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Pulau tersebut letaknya di barat laut seberang Kota Tanjung Pandan. Pulau ini  merupakan satu dari ratusan pulau-pulau kecil yang mengelilingi Pulau Belitung. Daya tarik utama di pulau ini adalah keberadaan sebuah mercusuar tua yang dibangun oleh pemerintah Kolonial Belanda pada tahun 1882. Hingga saat ini, mercusuar tersebut masih berfungsi dengan baik sebagai pemandu lalu lintas kapal-kapal yang melewati atau keluar masuk Pulau Belitung.


Secara geografis-administratif, lokasi dari Pulau Lengkuas ini berada di sebelah barat Pantai Tanjung Kelayang, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung. Keindahan alamnya yang dihiasi dengan gugusan batu granit yang gagah menjulang dan unik, pasir putih dan air laut yang jernih menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke Pulau Belitung. Pulau kecil yang bisa dikelilingi dalam waktu 20 menit ini luasnya tak lebih dari 2 hektare, bisa didatangi dengan perahu sewaan dari Tanjung Binga maupun Tanjung Kelayang, dengan harga yang sangat terjangkau.


Karena Pulau Lengkuas tidak terlalu luas, untuk menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan, pengunjung disarankan untuk membawa persediaan air minum/air tawar serta selalu membawa pulang kembali sampah yang dihasilkan selama beraktivitas si Pulau, untuk dibuang di tempat sampah di daratan Pulau Belitung.

Di Pulau Lengkuas, selain menikmati panorama pantai yang indah, biasanya pengunjung tidak akan melewatkan kesempatan menikmati view bawah laut dengan bersnorkling atau diving. Di  perairan sekitar Pulau Lengkuas terdapat titik-titik lokasi diving yang bagus, dan terdapat pula wreck indomarine.. Anda akan menikmati pemandangan gugusan batu / terumbu karang yang indah memesona.


Jika Anda ingin bercanda dengan biota laut khususnya ikan karang, di perairan Pulau Lengkuas Anda dapat bercengkerama dengan ikan-ikan aneka rupa warna dengan cara memberi pakan dari sebagian kecil bekal perjalanan Anda. Jika Anda ingin menikmati canda dengan mereka, saran saya Anda membawa makanan ringan yang tidak berlemak tinggi (roti tawar). Dengan cara mencabik-cabik menjadi potongan kecil, lalu menghamburkannya di atas permukaan air, maka segerombolan ikan karang yang berwarna elok seperti ikan nemo, ikan belang, ikan ketarap akan menyerbu potongan-potongan roti yang Anda taburkan. Untuk mengamati keindahan ikan, Anda juga dapat menangkapnya, tetapi jangan coba-coba membawanya pulang. Hmmmm.... penduduk setempat sangat aware terhadap kelestarian lingkungan.

Transportasi ke Pulau Lengkuas

Pulau Lengkuas dapat dicapai dengan menyewa perahu nelayan dari beberapa tempat, yaitu Tanjung Kelayang, Tanjung Binga, atau Tanjung Tinggi, harganya juga tidak terlampau mahal alias tidak perlu merogoh dalam-dalam kocek Anda

Waktu tempuh berperahu dari Tanjung Kelayang ke Pulau Lengkuas tidak memakan waktu lama atau kurang lebih 20-30 menit sesuai keadaan. Sementara itu, dibutuhkan waktu sekira 30-45 menit apabila menumpang perahu dari Tanjung Binga atau Tanjung Tinggi.

Waktu Terbaik Berkunjung

Untuk dapat menikmati panorama bawah laut Pulau Lengkuas harus memilih waktu yang tepat. Waktuyang paling tepat mengunjungi Pulau Lengkuas adalah saat cuaca cerah, idealnya antara pukul 8:00 - 13:00 siang hari dan cuaca tidak mendung..

Ayo ke Bangka Belitung
Latest
Previous
Next Post »